Bulan Januari 2024 / Rajab 1445 Hijriah / Mewujudkan Kesalehan Sosial dan Spriritual untuk Indonesia Berkah

Sabtu, 17 April 2021

Pelatihan Program Kelompok Usaha Mandiri Masyarakat (KUMM) YBM PLN UP3 Makassar Selatan


Pandemi covid-19  membuat banyak pelaku usaha mengalami penurunan pendapatan yang drastis dan tak jarang yang gulung tikar terlebih pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Dari hal tersebut, Human Initiative Sulsel bekerjasama dengan YBM PLN UP3 Makassar Selatan  membuat sebuah terobosan dengan program KUMM untuk pemberian bantuan modal dan pendampingan usaha.

Terdapat beberapa rangkaian dalam program pelatihan ini, antara lain: pemberian materi "digital marketing, pelatihan kemasan produk dan Legalitas usaha" yang dibawakan oleh Taufik (Pengusaha) dan Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Sul-Sel Bapak Yusri yang bertempat di ruang kelas HOME Children center Makassar dan di kantor Human Initiative Sulsel Citraland Celebes. 

Dalam materi tersebut peserta diajarkan langsung praktek penjualan di dunia digital salah satunya facebook, instagram dan aplikasi lainnya.

Adapun untuk pelatihan kemasan produk dan Legalitas Usaha para UMKM binaan Human Initiative Sulsel & YBM PLN UP3 Makassar Selatan sebagai aspek terpenting dalam keberlangsungan dan membangun kepercayaan diri para UMKM untuk peningkatan kualitas dan omset.  

Program ini diikuti oleh tiga pelaku UMKM diantaranya, usaha jamur tiram (Takalar), keripik jamur (Patalassang), dan keripik pisang (Mangempang). Peserta begitu antusias dalam mengikuti pelatihan ini.

" Alhamdulillah dapat ilmu baru yang selama ini tidak saya ketahui terkait dengan pemanfaaan sosial medial dalam memasarkan produk secara online maupun offline" ujar ibu Nurafni salah satu peserta pelatihan.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar